Mengapa Fumigasi Sangat Penting Dalam Dunia Pangan



13 Oct. 2019 | dilihat 645x

Apakah kamu sebelumnya pernah mendengar FUMIGASI ?

Dalam dunia pangan, khususnya di negara kepulauan atau negara yang infrastrukturnya masih berkembang, hasil panen komoditas seperti beras / jagung / tembakau / pala dan lainnya, terkadang ada hambatan dimana tidak bisa langsung disalurkan ke tempat konsumen. Di sini, perlu adanya penyimpanan apalagi saat musim kemarau.

Saat penyimpanan tersebut, pastinya akan ada kutu/hama yang setiap saat tanpa sepengetahuan kita menyerang produk makanan yang disimpan. Maka, sudah dapat dipastikan banyak kerugian yang akan ditimbulkan apabila sudah diserang kutu meskipun baru dalam jumlah sedikit karena kutu/hama cepat sekali bertelur & berkembangnya.

Oleh karena itu, Fumigasi adalah cara TERCEPAT untuk mengontrol hama gudang dan menghemat waktu serta biaya. Lalu, fumigasi juga merupakan cara yang TEREFEKTIF untuk mengatasi berbagai jenis serangga/hama yang menyerang bahan makanan di gudang komoditas hasil bumi.

Dengan fumigasi, sangat memungkinkan untuk mengontrol semua fase kehidupan hama dan dapat menjangkau area yang sulit diraih semprotan, serbuk, dan aerosol.
Dalam pelaksanaan fumigasi sebagai perlakuan karantina, terutama untuk komoditas tertentu seperti pangan yang LANGSUNG BERHUBUNGAN (dikonsumsi) dengan manusia seperti tembakau, dan biji-bijian (beras, jagung, kedelai, terigu) atau sereal, fumigasi dengan Metil bromida atau Sulfuryl flouride TIDAK SESUAI.
Hal ini karena dapat mengakibatkan kerusakan kualitas atau keracunan yang mengakibatkan efek jangka panjang dari komoditas yang di-fumigasi dan mengakibatkan efek samping berkelanjutan pada manusia yang mengkonsumsi komoditas tersebut.

Solusinya, fumigan yang sering digunakan dalam pelaksanaan fumigasi terhadap komoditas tersebut adalah obat fumigan dengan bahan aktif Phosphide.

FUMIPHOS Sebagai Solusinya

FUMIPHOS adalah merk dagang yang mempunyai kredibilitas dan kepercayaan dari konsumen baik Pemerintah atau Swasta untuk menjaga kualitas komoditas selama masa penyimpanan.
FUMIPHOS menjadi obat fumigasi andalan satu-satunya untuk penyimpanan komoditas dalam mengontrol hama gudang dan selama perpindahan antar pulau dengan container.

Share:



ARTIKEL LAINNYA
Tempat Pelaksanaan Fumigasi beserta Panduan yang Efektif
Advantages of Indonesia Cinnamon Extraction
Keunggulan Ekstraksi Tunas Cengkeh Indonesia
Jenis-Jenis Kutu Beras, Hama Utama yang Menyerang Gudang Beras
Tips Memilih Obat Untuk Fumigasi yang Aman
Kenali Pesticide Residue Meter dan Pentingnya Pada Konsumsi Pangan Anda !
2 Types of Fumigation and Sanitation for Exterminate Grain Beetle or Warehouse Pest
Manfaat Tepung Jagung Untuk Kecantikan

PT. Panca Prima Wijaya

Pro Member
Jakarta Utara DKI Jakarta
Member sejak: Oct. 2019

  0818221505





HOME
PROFIL
PRODUK
GALERI
VIDEO
ARTIKEL

  Website

  Youtube

  @pancaprimawijaya

  @pestcontrol66